Brilio.net - Nama Vina berseliweran di berbagai media sosial akhir-akhir ini seiring dengan perilisan film Vina: Sebelum 7 Hari. Film tersebut mengangkatan kembali kasus kematian tragis Vina dan sang kekasih, Eki di tangan geng motor di Cirebon, Jawa Barat pada 2016. Setelah delapan tahun, sosok Vina pun jadi perbincangan.

Meski menuai banyak kontroversi, film garapan sutradara Anggy Umbara ini membangkitkan ingatan masyarakat yang membuat kasus ini kembali diangkat. Saat ini dari 11 pelaku, tiga yang belum tertangkap kembali jadi buronan polisi.

BACA JUGA :
Ternyata aktris cilik, intip 9 potret lawas Nayla Denny Purnama pemeran utama Vina: Sebelum 7 Hari

Seiring dengan viralnya film tersebut, banyak netizen yang kepo tentang Vina. Selain menggali informasi tentang kronologi kematiannya, banyak juga yang menelusuri jejak digital Vina. Netizen berhasil menemukan Facebook yang diduga milik Vina dengan username Presiden Kecil Vina BerbiieCanss.

Akun tersebut terakhir aktif pada Januari 2015, sementara Vina meninggal pada Agustus 2016. Dalam akun tersebut banyak berisi unggahan curhatan hati, kegelisahan dan lain sebagainya. Bahkan nama akunnya juga setipe dengan akun-akun di zaman itu.


 

BACA JUGA :
Setuju kasus sang anak jadi film demi tangkap pelaku, 4 kisah perjuangan keluarga Vina cari keadilan

(brl/mal)

RECOMMENDED