Brilio.net - Saat ini banyak orang yang kreatif memanfaatkan barang-barang sederhana menjadi benda berguna. Seperti video lifehack nyeleneh berikut ini. Dilansir brilio.net dari akun TikTok @ade_wikytama, Senin (3/6). Seorang pria membagikan video yang menjelaskan cara merakit wifi dengan memanfaatkan kayu bekas, paku, dan kawat karatan.

"Ini dia WIFI KAYU yang kemarin-kemarin lagi rame diomongin dan dicari-cari sama para pengguna internet," tulis caption dalam unggahan video tersebut.

BACA JUGA :
Ayah disepelekan karena lumpuh, kisah wanita sukses sekolahkan 6 adik jadi sarjana ini bikin haru

Mula-mula, pria ini menyiapkan sebongkah kayu bekas berbentuk persegi, yang ukurannya menyerupai router wifi pada umumnya. Kemudian, pria tersebut menancapkan tiga buah paku. Posisinya berbaris dari pinggir ke tengah. Perlu dicatat, paku yang paling tengah mesti lebih tinggi dari dua paku di pinggirnya.


foto: TikTok/@ade_wikytama

BACA JUGA :
Wanita ini selalu jaga uang Rp 5.000 di case HP, ternyata ada cerita sedih di baliknya

Setelah menancap kuat, paku bagian tengah yang paling tinggi diikatkan kawat bekas. Kawat tersebut kemudian dibentuk spiral atau seperti bentuk obat nyamuk. Menurut pria dalam video, bentuk kawat yang dibentuk spiral berguna untuk menangkap sinyal secara cepat.

"Bagian inilah yang menentukan kuat-lemahnya sinyal yang kita dapat," kata pria dalam video menjelaskan seakan cara ini sungguh ampuh.

Selanjutnya, buatlah tanda power pada permukaan kayu. Sebagai penanda tambahkan juga lampu indikator untuk mengetahui kalau wifi ini benar-benar menyala. Terakhir, pada bagian samping, colokan batang kayu ini dengan charger type C.

foto: TikTok/@ade_wikytama

Hasilnya, entah karena keajaiban apa, ternyata di HP pria tersebut telah muncul wifi dengan nama "WIFI KAYU". Setelah tersambung, ternyata wifi ini bisa menyambungkan HP pria tersebut untuk membuka YouTube dan juga browsing.

"Sebagai catatan, ini wifi kayu dengan versi dan formula terbaru gess, memperbaiki performa jaringan dan menghilangkan bug yang ada pada versi sebelumnya. Jangan sampai Telkom tau ya," tulis pemilik akun dalam keterangan video.

foto: TikTok/@ade_wikytama

Nyatanya, video lifehack nyeleneh ini hanya lucu-lucuan semata. Meski begitu, video ini viral dan banyak warganet yang menuliskan berbagai responsnya di kolom komentar. Beberapa komentar ditulis dengan nada sarkas kalau lifehack nyeleneh wifi kayu ini sungguh berhasil.

"Udah nyoba bisa lancar alhamdulillah," tulis akun @afnan.khoiri.

"Bocil auto percaya mendadak bongkar perkakas bapaknya," kata akun @alibukanboyo.

"Dirimu seperti Nikola Tesla, bang. KElak kamu akan mendapatkan Nobel Perdamaian," tulis akun @xyz_niam.

"Aku juga udah coba. Beneran bisa, bisa zonk hahaha," kata akun @nokdenok2000.

 

 

(brl/far)

RECOMMENDED