Brilio.net - Salah satu cara untuk membuat rumah menjadi lebih cantik adalah merenovasinya. Renovasi dilakukan untuk memperbaiki bagian rumah yang sudah terlihat jelek atau rusak, seperti yang dilakukan oleh Irfan Hakim ini. Ingin mengubah dapurnya, ia pun merombak area masak yang sudah 11 tahun berdiri tersebut.

Diketahui dapur tersebut sudah 11 tahun belum direnovasi. Sehingga beberapa bagian furniturenya sudah rusak. Seperti engsel pintu kabinetnya yang lepas.

BACA JUGA :
9 Potret dapur Oki Setiana Dewi berlapis marmer serba abu-abu ini full perabotan

Kemudian untuk bagian bawah dapurnya sudah lapuk karena lembap. Untuk itu, Irfan memutuskan merenovasinya, menambah beberapa peralatan dan furniture dapur. Seperti tambahan rak khusus untuk piring setelah dicuci, meja talenan, dan beberapa perabotan lainnya.

Berikut brilio.net himpun potret dapur Irfan Hakim setelah direnovasi dari kanal YouTube deHakims channel pada Jumat (17/5).


1. Irfan Hakim merombak dapurnya yang sudah berusia 11 tahun. Meski cukup lama, alasannya tak segera merenovasinya adalah dapurnya masih dapat digunakan.

BACA JUGA :
Punya rumah mewah ala penthouse, 11 potret dapur bersih Maia Estianty interiornya estetik bak di bar

rombak dapur irfan hakim
© 2024 YouTube/deHakims channel

2. Namun, lantaran dapurnya sudah tampak lapuk dan lembap, apalagi bagian kitchen sink-nya, Irfan memutuskan untuk merenovasinya.

rombak dapur irfan hakim
© 2024 YouTube/deHakims channel

3. Semula dapurnya yang berantakan itu diganti secara keseluruhan pada bagian kitchen set-nya.

rombak dapur irfan hakim
© 2024 YouTube/deHakims channel

 

 

(brl/lea)

RECOMMENDED