Lolly juga memberikan pernyataan atas tudingan selama ini yang menyatakan bahwa ia kembali ke Indonesia hanya karena sosok kekasih saja. Padahal tidak hanya itu, ia kembali ke Indonesia karena ingin memperbaiki hubungan dengan ibunya.

Hal ini buktikan dengan mengunjungi rumah ibunya setelah pulang dari Inggris. Kala itu, Lolly dijemput oleh Vadel dari bandara, langsung menuju rumah Nikita pukul 02.00 WIB. Sayangnya, setibanya disana Nikita tak kunjung membukakan pintu rumah untuknya.

BACA JUGA :
Baru kembalikan utang Rp 34 juta dari Rp 90 juta, ini alasan Lolly terima endorsement dari judi online

"Sama Vadel (ke rumah Nikita), pernah ke rumah sekali dari bandara, sendiri pernah, tapi gak pernah dibukain pintu aja, gak boleh masuk," tuturnya.

Selain itu, ia juga mengaku bahwa kedatangannya yang larut malam memang dikarenakan tidak ingin ada kesalahpaham ataupun tidak ada yang menggiring opini terkait dirinya yang kembali ke Indonesia hanya karena Vadel.


"Itu bener (datang ke rumah Nikita Mirzani pukul 02.00 WIB) biar gak ada kesalahpahaman netizen aja, menggiring opini yang bilang aku ke Jakarta karena untuk Vadel," lanjut Lolly menjelaskan.

BACA JUGA :
Uang endorse Rp 90 juta cuma dibalikin Rp 34 juta, begini pengakuan Lolly putri Nikita Mirzani

foto: Instagram/@1a.aurabd_

Lolly juga membantah dugaan bahwa tinggal bersama Vadel. Gadis yang menjelang 17 tahun pada Mei mendatang mengaku tinggal seorang diri di sebuah apartemen.

"Gak (tinggal bareng pacar), aku tinggal sendiri di apartemen," sebutnya.

Menurut Lolly sejauh ini, ia dan ibunya memang belum ada komunikasi lebih lanjut. Terlebih nomor Lolly yang diblokir sehingga tak bisa mengatakan apapun. Meski begitu, ia tetap jalani apapun yang terjadi sehingga cukup bersyukur dan tidak perlu dipusingkan.

"Ya dijalanin aja karena ini memang jalan takdir aku ya harus disyukuri aja, nggak perlu dipusingin sih. Ambil aja positifnya," ungkapnya.

(brl/lea)