Brilio.net - Kabar kedatangan aktor asal Korea Selatan yang dikenal dalam perannya dalam drama seri Goblin, Gong Yoo, ke Indonesia sontak membuat heboh para penggemarnya. Sabtu kemarin (15/4) beredar foto-foto dan video kedatangan Gong Yoo di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng.

Gong Yoo yang tiba di Bandara Soekarno-Hatta terlihat berpenampilan santai dengan hanya menggunakan sweater biru, celana pendek, topi dan masker yang menutupi mukanya. Meski begitu fans tetap bisa mengenali sosok Gong Yoo. Sayangnya belum diketahui pasti tujuan kedatangan aktor kelahiran 10 Juli 1979 itu ke Indonesia.

BACA JUGA :
10 Foto gantengnya Kwon Yool, pengacara jahat di K-Drama Whisper

Meski begitu, banyak fans menduga Gong Yoo datang untuk liburan ke Bali dan Lombok. Sementara tersiar juga rumor bahwa kedatangannya di Indonesia untuk mengikuti program kunjungan ke negara berkembang sebagai salah satu tugasnya sebagai duta United Nation Children's Fund (UNICEF).

Terlepas dari apa pun tujuannya, kedatangan Gong Yoo ini sukses bikin fans heboh dan terkejut. Buat yang penasaran, ini dia foto-foto dan video kedatangan Gong Yoo di Jakarta yang dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Minggu (16/4).


1. Gong Yoo saat di bandara tanpa pengawalan ketat.

BACA JUGA :
7 Seleb Korea ini punya masa lalu keluarga paling menyedihkan

 

 

(brl/pep)

RECOMMENDED