Menambahkan, ibunda Noah Sinclair ini menyebut jika butuh waktu delapan bulan untuk bisa menerima kepergian suaminya. Hingga akhirnya dia mulai bisa menjalani hidup kembali tanpa kesedihan. Proses tersebut yang akhirnya membuat pelantun Sunny ini yakin akan kehadiran sosok baru dihidupnya.

"Kita nggak punya target hidup ke depan mau dibawa kemana. Kita terima yang digariskan aja. Kalau aku ngerasa, aku waktu itu 8 bulan di rumah nggak ngapa-ngapain, nangis doang tiap hari, berusaha terima. Menurut aku karena prosesnya dijalanin bener-bener, sampai akhirnya bisa hidup dengan duka itu," beber pelantun Cinta Sejati itu.

BACA JUGA :
BCL enggan punya momongan lagi meski sudah menikah dengan Tiko Aryawardhana, ternyata ini alasannya

foto: YouTube/Tuah Kreasi


Sampai akhirnya ia kembali bertemu dengan Tiko Arywardhana, sebagai sosok yang bisa memberikan pengertian seperti mendiang Ashraf. Meski tak sepenuhnya mirip dengan mendiang Ashraf, diakui wanita yang juga akrab disapa Unge ini jika sosok Tiko bisa mengisi kekosongan dalam dirinya.

BACA JUGA :
Krisdayanti pernah main bareng BCL di sinetron, ini 9 potret lawas sang diva disebut mirip Marion Jola

"Dan akhirnya siap untuk 'Oke deh let's try lembaran baru nih'. Akan beda karena orangnya beda, akunya pun udah jadi orang berbeda kan. Ada proses pendewasaan dirinya. Udah umur segini, jadi penginnya di jalanin aja hidup itu," pungkasnya.

Sebagai informasi, pernikahan BCL dengan Tiko Arywardhana juga sudah direstui oleh keluarga mendiang Ashraf Sinclair. Kedua orang tua mendiang Ashraf, Mohamed Anthony John Sinclair dan Khadijah Abdul Rahman Sinclair bahkan turut hadir menjadi saksi pernikahan. Bahkan, adik mendiang Ashraf ini menjadi salah satu bridesmaid BCL.

(brl/mal)