Brilio.net - Ruang televisi bukan hanya tempat untuk menonton acara favorit, tetapi juga merupakan pusat kebersamaan bagi keluarga. Di sinilah anggota keluarga bisa berkumpul, berinteraksi, dan berbagi momen berharga bersama.

Bisa dibilang ruang televisi adalah tempat di mana keluarga dapat berkumpul setelah beraktivitas di luar ruang. Sekadar untuk saling berbagi cerita, tawa, dan bahagia.

BACA JUGA :
Nggak bikin boncos, 10 potret makeover kamar mandi kumuh jadi estetik ini cuma habiskan Rp 200 ribuan

Nggak jarang juga, di ruang inilah saat-saat ketika orang tua dan anak-anak bisa bersama-sama menonton acara favorit, membahas apa yang telah mereka alami sepanjang hari, atau sekadar berbicara tentang hal-hal yang penting. Terkadang, di ruang ini pula bisa memberikan kesempatan bagi orang tua untuk lebih mendekatkan diri dengan anak-anak mereka, mendengarkan permasalahan mereka, dan memberikan dukungan.

Sebagai tempat berkumpul keluarga, tentu kamu ingin memberikan tempat yang nyaman dan luas. Namun, terkadang rumah yang sempit bikin tidak nyaman disana. Oleh karena itu, banyak orang yang memilih renovasi rumahnya agar lebih luas. Salah satunya yang dilakukan oleh akun TikTok @na.thaliiia.


Pada unggahan video TikTok tersebut, @na.thaliiia tengah makeover kamar tidurnya yang sempit jadi ruang TV. Tampaknya kamar tidur itu hanya muat satu orang saja tanpa ada lemari sama sekali. Sementara, di keluarganya ia butuh ruangan untuk berkumpul. Alhasil ia dan suaminya merenovasi kamar tidur sempit jadi ruang televisi.

BACA JUGA :
11 Transformasi rumah dua lantai zaman dulu direnovasi pol-pol-an, hasilnya bikin pengin punya rumah

Nah, berikut ini brilio.net telah menghimpun dari akun TikTok @na.thaliiia pada Minggu (13/8), makeover kamar sempit jadi ruang TV, hasilnya bikin betah di rumah.

(brl/pep)

RECOMMENDED