Brilio.net - Narji atau yang dikenal dengan nama panggung Narji Cagur kini memang mengurangi aktivitasnya di dunia hiburan. Saat ini dirinya justru menghabiskan banyak waktu di rumahnya di daerah Pamulang.

Seperti diketahui, Narji kini menggeluti profesi petani dan memiliki lahan pertanian yang cukup luas. Komedian 46 tahun ini memiliki rumah mewah sekaligus kebun yang cukup luas di halaman belakang.

BACA JUGA :
Masih balita punya kamar megah, 9 potret kamar anak pertama Tasya Farasya interiornya bak istana Eropa

Selain halamannya yang luas, desain interior rumah pun tampak rapi dengan desain yang compact. Seperti yang terlihat di bagian kamar tidur anaknya. Meski kamarnya tidak terlalu luas, namun Narji bisa memaksimalkan space pada ruang istirahat anaknya tersebut.

Seperti apa penampakan kamar anak Narji? Berikut potretnya dirangkum brilio.net dari YouTube Ricis Official, Sabtu (13/4).


1. Beginilah tampilan ruang keluarga di rumah Narji yang terlihat cerah. Hal tersebut karena keberadaan furnitur dan wallpaper berwarna krem terang.

BACA JUGA :
Interiornya didesain sendiri, 9 potret kamar anak Tasyi Athasyia ini layaknya istana barbie

Potret kamar anak Narji
© YouTube/Ricis Official

2. Di area ini terdapat sebuah kasur kecil yang biasa dipakai oleh anak-anaknya.

Potret kamar anak Narji
© YouTube/Ricis Official

 

 

3. Tak jauh dari ruang keluarga, terlihat kamar anak Narji.

Potret kamar anak Narji
© YouTube/Ricis Official

4. Kamar anak Narji ini terbilang simple tanpa banyak dekorasi.

Potret kamar anak Narji
© YouTube/Ricis Official

5. Layaknya kasur anak-anak, di tempat tidur mereka penuh dengan koleksi boneka.

Potret kamar anak Narji
© YouTube/Ricis Official

6. Untuk menghemat space pada ruangan, Narji memilih menggunakan kasur dengan model bunk bed alias bertingkat untuk dua anaknya.

Potret kamar anak Narji
© YouTube/Ricis Official

7. Dirinya mengaku bila tempat tidur yang dibuat khusus itu dibeli seharga kurang lebih Rp 25-30 juta.

Potret kamar anak Narji
© YouTube/Ricis Official

8. Narji juga memanfaatkan tangga sebagai storage untuk menyimpan barang-barang milik anak-anaknya.

Potret kamar anak Narji
© YouTube/Ricis Official

9. Supaya rumahnya tetap rapi, Narji membuat ruangan khusus untuk koleksi mainan milik dua jagoannya. Mainan tersebut diletakkan dalam rak khusus berwarna hitam dengan bingkai kaca.

Potret kamar anak Narji
© YouTube/Ricis Official

 

(brl/lea)

RECOMMENDED