Brilio.net - Curah hujan tinggi yang melanda kawasan Jabodetabek sejak Selasa malam, 31 Desember 2019 menimbulkan bencana banjir di keesokan harinya. Beberapa kawasan terendam banjir yang membuat masyarakat harus mengungsi sementara waktu.

Tidak hanya masyarakat, hewan seperti kucing pun panik dan perlu bantuan untuk diselamatkan. Karena tinggi air melebihi tinggi badan kucing, membuat manusia harus mengevakuasi kucing dengan berbagai cara seperti menggendong atau menaruhnya di sebuah bak.

Upaya masyarakat untuk menyelamatkan hewan dari genangan banjir ini bikin terharu warganet. Aksi heroik ini beredar di media sosial Twitter. Salah satunya diunggah oleh akun Twitter @syahlanafilla. Selain itu, beberapa akun lain juga mengunggah aksi-aksi penyelamatan serupa.

Seperti apa aksi heroik yang membuat haru warganet? Brilio.net menghimpun dari berbagai sumber, Kamis (2/1), potret penyelamatan kucing dan anjing yang terjebak banjir.

2 dari 2 halaman