Brilio.net - Bintang film tahun 90-an, Ibra Azhari terjerat kasus narkoba pada Senin (23/12). Bukan yang pertama, ini kelima kalinya Ibra harus berurusan dengan pihak berwajib akibat barang haram tersebut. Pria kelahiran 1969 ini tercatat pernah tertangkap akibat narkoba pada 2000, 2003, 2005, 2010, dan 2019.

Mulai dari 1996, pria yang satu ini terkenal dengan berbagai perannya di film panas pada masa itu. Sayang, kasus narkoba yang menjeratnya di awal 2000-an harus mengubur kariernya.

Ibra diketahui memang sangat produktif pada masanya. Lebih dari 10 film panas menjadi karyanya di dunia hiburan saat itu. Deretan film seperti  Cinta dan Nafsu (1996), Bisikan Nafsu (1996), Bergairah Di Puncak (1996), dan Hukuman Zinah (1996), menjadi beberapa yang populer di masanya.

Penasaran seperti apa potret filmnya yang sempat populer di 90-an? Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber pada Selasa (24/12), berikut 5 poster film panas yang pernah dibintangi Ibra Azhari.


1. Kembalinya Si Janda Kembang (1992).

foto: Imdb.com



Kismi (Sally Marcelina) adalah seorang istri yang dibunuh karena berselingkuh. Pak Kosmin (H. I. M. Damsjik) pelayan setianya berusaha untuk membangkitkan Kismi dengan bantuan cincin ziprus dari mesir kuno. Pak Kosmin bekerja sama dengan Hamsad (Ibra Azhari) untuk memulai petualangan horor itu.


2. Misteri Di Malam Pengantin (1993).

foto: Imdb.com



Arwah penasaran Kinanti (Kiki Fatmala) mati karena diperkosa empat pemuda. Akhirnya Kinanti membalas dendam terhadap pemuda tersebut. Melihat temannya mengalami hal gaib, Boy (Ibra Azhari) memutuskan hubungannya dengan pacarnya. Kisahnya dibumbui dengan erotisme dan kematian khas horror tahun 90-an.

2 dari 2 halaman